Membuat Materi pembelajaran Menggunakan AutoIndex

Assalamualaikum Wr.Wb.
Selamat pagi semua? pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi bagaimana cara installasi database menggunakan autoindex .Nah sebelum melakukan installasi dan konfigurasi autoindex tersebut,alangkah baiknya kita memahami apa itu auto index ,fungsi serta manfaat auto index.

A.Pengertian

 AutoIndex PHP Scrypt atau yang biasa kita sebut autoindex adalah salah satu CMS (Content Management System)  yang dapat kita gunakan sebagai File Manager Online .Selain itu Autoindex juga bisa dimanfaatkan sebagai kumpulan direktori file berbasis web (Website Directory Indexer).

B.Latar Belakang

Minimnya Pelajar yang tertarik belajar menggunakan buku karena terhalang oleh rasa malasnya,untuk itu pengajar bisa menanggulanginya dengan cara membuat repository media pembelajaran yang bisa diakses oleh siswa.  

C.Maksud Dan Tujuan

 Mempermudah kita dalam belajar.

D.Jangka Waktu

Waktu yang saya butuhkan dalam menginstall serta mengkonfigurasi database autoindex ini kurang lebih 30 menit.

E.Alat Dan Bahan
  • Laptop
  • File AutoIndex
F.Tahap Pelaksanaan

  1. Pastikan kita sudah mempunyai file autoindex tersebut,jika belum,kita harus mendownloadnya terlebih dahulu.
  2. Buka terminal,lalu masuk super user dan isikan passwordnya.
  3. Kemudian kita masuk ke direktory dimana kita menyimpan file tersebut dengan mengetikan perintah #cd Downloads/
  4. Kemudian kita ketikan perintah #ls untuk melihatnya
  5. Lalu kita copy file autoindex tersebut ke direktory var/www/html dengan mengetikan perintah #cp namefile /var/www/html/
  6. Setelah kita copy,selanjutnya kita masuk ke direktory var/www/html dengan mengetikan perintah #cd /var/www/html/
  7. Kemudian kita memastikan dengan mengetikan perintah #ls untuk melihatnya
  8. Setelah itu barulah kita ekstrak file autoindex tersebut dengan mengetikaan perintah #unzip namefile
  9. Kemudian kita memastikan apakah file tersebut sudah terekstrak dengan mengetikan perintah #ls untuk melihatnya
  10. Untuk mempermudah ,kita rename file tersebut dengan nama autoindex.kita ketikan perintah #mv namefile namepengganti(ex:autoindex)
  11. lalu kita coba melihat apakah nama file tersebut sudah berubah dengan mengetikan perintah #ls untuk melihatnya
  12. Setelah itu kita beri hak akses dengan mengetikan perintah #chmod -R 777 namefile serta mengetikan perintah #chown -R www-data:www-data /var/www/html/namefile

  13. Setelah itu barulah kita buka browser lalu ketikan #localhost/autoindex
  14. selanjutnya kita konfigurasi dengan mengaktifkan sistem masuk "Enable login system" lalu klik "configure"




  15. Setelah konfigurasi selesai,kita klik "continue"
  16. Dan akan muncul tampilan seperti yang dibawah ini
  17. Jika kita akan mengeditnya,kita harus masuk terlebih dahulu ke folder autoindex tersebut dengan mengetikan perintah #cd autoindex/ 
  18. kita coba melihat apasaja yang ada pada folder autoindex tersebut dengan mengetikan perintah #ls 
  19. Setelah itu barulah kita mengeditnya dengan mengetikan perintah #nano index.php
  20. lalu kita menambahkan beberapa syntax seperti gambar dibawah ini.

    kemudian kita menyimpannya dengan menekan ctrl+x tekan y lalu enter
  21. Kemudian kita coba melihatnya lagi pada browser dengan mengetikan #localhost/autoindex lalu akan muncul sesuai dengan yang kita edit.
 Kesimpulan

Kita bisa dengan mudah membuat materi pembelajaran dengan autoindex.Tetapi kita bukan melihat dari mudahnya menginstall dan mengkonfigurasi autoindex tersebut,karena untuk apa kita bisa mengkonfigurasi sesuatu tetapi tidak tau pengertian serta fungsi .Kita juga harus tau apa manfaat autoindex tersebut serta bagaimana kita memanfaatkannya.Menghargai proses itu lebih baik.

Referensi
http://autoindex.sourceforge.net/

0 comments:

Post a Comment